-- - --

Tuesday, December 1, 2009

Facebook-Twitter Jadi Incaran Penjahat



Kejahatan dunia maya yang menyasar situs Facebook, Twitter dan Linkedin meningkat tajam. Data pribadi menjadi target, termasuk finansial.


Kepala peneliti di firma keamanan F-Secure Mikko Hypponen mengatakan situs jejaring sosial memang sedang menjadi target para hacker yang biasanya mencuri profil dan menyebarkan nomor kontak secara tidak bertanggung jawab dari informasi personal seseorang.

"Orang-orang ini mencuri data individual lalu mengirim email kepada setiap kerabat yang terhubung dengan kontak tersebut," jelas Hypponen.

Orang percaya isi email tersebut karena memang alamatnya adalah dari teman. Saat mengklik link semua informasi pribadi dan bersifat rahasia yang seharusnya aman ternyata telah dicuri tanpa disadari oleh korban.

"Saya tidak menggunakan Facebook karena saya tahu siapa yang mengawasi dan saya tidak mau orang-orang ini (hacker) melihat foto saya dan keluarga saya. Orang berpikir hacker melakukan phising tidak akan bisa menghasilkan uang dari Facebook, tapi kejahatan cyber sangat bisa. Ini hanyalah awal, Anda akan melihat lagi dan lagi," jelas Hypponen.

Hyppone percaya bahwa kejahatan dunia maya belum ditangani dengan serius, dengan melihat contoh kasus Finish (21) seorang hacker yang hanya dijatuhi hukuman 108 jam tugas pelayanan publik, sementara komputernya tidak disita.

"Para hacker ini juga mencuri data finansial lain dan menjualnya kepada penawar tertinggi. Ini selayaknya perampokan di bank, tetapi buat apa Anda susah payah merampok bank secara langsung sementara Anda bisa melakukannya dengan nyaman dari rumah sendiri di benua yang berbeda?", tegasnya.[ito]

0 komentar:

Post a Comment

---

---